Usung Program Pro Rakyat, Masyarakat Karangasem "Jatuh Hati" Ke Koster - Ace

  • 17 Februari 2018
  • 21:35 WITA
  • News


RedRiceBalinews.com, KARANGASEM
Dukungan terhadap Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 1, I Wayan Koster-Tjokorda Oka Arta Ardana Sukawati (Koster-Ace)  di Kabupaten Karangasem terus menguat.

Pasalnya masyarakat kabupaten berjulukan Gumi Lahar itu menilai program-program yang ditawarkan Koster-Ace sangat pro terhadap kebutuhan masyarakat kecil.

Hal itu seperti terungkap saat acara simakrama Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Karangasem I Made Dana yang juga Ketua DPRD Karangasem dengan warga Banjar Abang Kelod, Desa abang, Kecamatan Abang, Karangasem, Sabtu (17/2/2018) di Karangasem.

Salah seorang tokoh masyarakat setempat, I Wayan Katun memuji program-program unggulan Koster Ace pro-rakyat. Seperti beasiswa gratis, kesehatan gratis melalu program Krama Bali Sehat (KBS), bedah rumah dan yang lainnya.

Menurutnya program Koster-Ace ini sangat menyentuh kebutuhan dan kepentingan langsung masyarakat kecil khususnya warga Karangasem yang sebagian masih hidup di bawah garis kemiskinan.

"Karena programnya pro rakyat dan figurnya juga sangat bersahaja dan merakyat yang  menjadi membuat kami mendukung sekaligus memenangkan Koster-Ace," tegasnya.

Menyaksikan antusiasnya warga mendukung Paslon Koster-Ace yang diusung PDI Perjuanagan, Hanura, PAN, PPP, PKB dan PKPI itu, I Made Dana merasa sangat terharu serta mengucapkan terimakasih terhadap apresiasi serta dukungan masyarakat tersebut.

"Agar program-program ini bisa terwujud dan dinikmati masyarakat Karangasem, maka kita harus mendukung Koster-Ace melalui Satu Jalur," ajaknya.

Sehari sebelumnya, Jumat (16/2/2018), Made Dana yang juga Ketua Tim Kampanye Koster-Ace mesimakrama dengan warga Desa Ababi, Kecamatan Abang, Karangasem.

Di tempat ini warga juga sangat antusias mendukung Koster-Ace. Bahkan Tim Kampanye Koster-Ace megibung bersama warga yang sekaligus untuk melestarikan tradisi budaya dan kearifan lokal masyarakat Karangasem.

Sejumlah tokoh yang hadir di antaranya I Wayan Subrata dan I Nengah Jogor secara tegas menyatakan siap mendukung dan memenangkan Koster-Ace di Karangasem untuk Pilgub Bali 2018 yang akan digelar 27 Juni nanti itu. RRBNC
   


TAGS :

Komentar