Besok Desa Sanur Kauh Lakukan Isolasi Selektif

DENPASAR, Balitopnews.com - Besok (1 Mei 2020) Desa Sanur Kauh termasuk Desa Adat Intaran Denpasar akan melakukan isolasi selektif. Hal ini untuk memutus penularan covid-19, dimana di desa setempat terkonfirmasi 6 orang pasien positif covid-19 lewat transmisi lokal.


Juru Bicara Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kota Denpasar Dewa Gede Rai, Kamis (30/4) mengatakan Pemkot Denpasar tidak mau ambil resiko karena sudah ada 6 pasien positif covid-19 di Desa Sanur Kauh. Untuk itu pihak Satgas Desa Sanur Kauh mengambil langkah-langkah untuk melindungi warga salah satunya dengan melakukan isolasi selektif mulai besok (01/5). Dalam isolasi selektif Desa Sanur Kauh akan lakukan pembatasan orang yang masuk, pihak desa juga menerapkan sanksi melalui perarem sehingga masyarakat lebih taat, ODP dan OTG yang sempat kontak dengan pasien positif yang telah berhasil ditracking akan dilakukan pendekatan secara persuasif agar melaksanakan isolasi mandiri.

Dewa Rai menambahkan, ada 16 orang OTG yang sempat kontak dengan pasien positif selanjutnya akan dilakukan rapid tes dan swab. Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kota Denpasar juga menghimbau agar warga tetap waspada, tidak panik, dan tetap ikuti anjuran dari pemerintah. Dalam penerapan isolasi selektif ini, masyarakat Desa Sanur Kauh dan Desa Adat Intaran yang beraktifitas keluar wilayah akan diberikan kartu identitas.(Balitopnews.com/gix) 


TAGS :

Komentar