Penjurian Digelar Secara Daring dari Taiwan, ISA Bali Chapter Kembali Sukses Gelar  Bali Best Sommelier Competition 

The Best Bali Sommelier 2021 Teguh Alexander Putra Darmawan,The Runner up Best Bali Sommelier 2021 Happy Adam, dan The Second Runner up Best Bali Sommelier 2021 I Ketut Anom Restu Raharja.

BADUNG, Balitopnews.com - Indonesia Sommelier Association (ISA) Bali Chapter kembali menggelar Bali Best Sommelier Competition 2021, Jumat (15 Oktober 2021).


 

Presiden ISA Bali Chapter, Bagus Ngurah Putra , Sabtu (16 Oktober 2021) mengatakan Bali Best Sommelier 2021 untuk kesembilan kalinya ini berlangsung di tempat yang sama dengan acara sebelumnya yakni Hotel Wyndham Garden Kuta Beach Bali.

 

Kompetisi tahun ini diikuti oleh 8 Sommelier dari hotel dan restoran ternama di Bali. 

 

"Karena pembatasan protokol Covid-19, maka kompetisi ditutup untuk umum dan hanya diikuti oleh anggota asosiasi, panitia, juri terpilih dan sponsor," sebutnya. 

 

Ia menambahkan format kompetisi meliputi tes tertulis, menu pairing, blind tasting, dan beberapa tantangan praktis lainnya yang dirancang oleh David Hsiao, ketua juri untuk kompetisi tahun ini. 

 

David Hsiao adalah Wakil Presiden Asosiasi Sommelier Taiwan dengan berbagai penghargaan internasional atas keahliannya dalam Anggur dan Sommelier.

 

Mengadaptasi new normal, David memimpin penjurian secara virtual dari Taiwan, dengan melibatkan 6 juri profesional sebagai pengamat dan mengambil tugas penilaian. Juri tersebut adalah Kertawidyawati kepala Hatten Educational Center, Jeremy Pramana the Hatten Winemaker, Sophia Burger dari Potato Head Bali, Hubert Phoa Assisten Food and Beverage Manager Amankila Resort, Made Sumariana Area GM Astadala 

Hospitality dan Adam President of Indonesia Sommelier Association.

 

Setelah lolos tes tertulis yang diikuti dengan 6 tantangan workshop dari pagi hingga sore hari, Bali Best Sommelier Competition 2021 mengumumkan hasilnya sebagai berikut:

The Best Bali Sommelier 2021 diraih Teguh Alexander Putra Darmawan,The Runner up Best Bali Sommelier 2021 diraih Happy Adam, dan The Second Runner up Best Bali Sommelier 2021 diraih I Ketut Anom Restu Raharja.

 

"Meskipun situasi Pandemi Covid-19 yang membatasi berbagai aktivitas sosial, kami telah berhasil mengelola kompetisi dengan protokol kesehatan yang baik, dan saya yakin kami harus berbangga dengan seluruh panitia ISA Bali Chapter dan mengucapkan selamat kepada semua juara atas pencapaiannya hari ini. Ini bukan perjalanan terakhir mereka, persiapan ke tingkat 

selanjutnya perlu dilakukan karena kompetisi nasional akan segera datang," kata Bagus Ngurah.

 

Untuk diketahui, ISA Bali Chapter adalah cabang asosiasi dari The Indonesia Sommelier Association, sebuah 

organisasi nirlaba yang didirikan tahun 2009 di Jakarta yang berafiliasi dengan The Association de la Sommellerie Internationale (ASI), didirikan di Reims (Prancis) pada Juni 1969. 

 

ISA Bali Chapter berkomitmen untuk memfokuskan kegiatan asosiasi untuk membangun generasi muda Sommelier di Bali, membawa pelayanan makanan dan minuman di pulau Bali ke level yang lebih tinggi. 

 

ISA Bali Chapter sejak diresmikan pada tahun 2012 telah menghasilkan 9 juara dan sebagian besar dari mereka telah berhasil memenangkan kompetisi nasional dan selanjutnya mengikuti beberapa kompetisi internasional mewakili Indonesia Sommelier. Para juara Sommelier ini juga telah menyumbangkan pengetahuan dan pengalaman mereka dalam pengembangan pelatihan Sommelier dan Wine, tidak hanya untuk anggota organisasi saja namun juga untuk beberapa sekolah dan universitas di Bali.(gix)


TAGS :

Komentar