Bawaslu RI Motivasi Bawaslu Tabanan dan Tegaskan PAW Rumada Juli Ini Serentak dengan 8 Daerah Lainya di Indonesia 

  • 28 Juni 2022
  • 23:06 WITA
  • News
Anggota Bawaslu RI Herwyn Jefler Hielsa Malonda mengunjungi Bawaslu Tabanan, Selasa ( 28 Juni 2022).

TABANAN, Balitopnews.com – Anggota Bawaslu RI Herwyn Jefler Hielsa Malonda mengunjungi Bawaslu Tabanan, Selasa ( 28 Juni 2022). Selain memberikan motivasi kepada jajaran Bawaslu Tabanan, Malonda juga menegaskan tujuan melakukan verifikasi terkait PAW  ( Pengganti Antar Waktu ) Ketua Bawaslu Tabanan  Made Rumada  yang meninggal dunia. 

“Tujuan utama kami kesini adalah melalukan verifikasi pergantian antar waktu dari Pak Rumada. Yang akan dilakukan besok. Hari ini saya turun ke Tabanan melihat  kesiapan kawan kawan selaligus motivasi berkerja menghadapi pemilu 2024,” tandasnya. 
Dikatakanya Proses verikasi  PAW bukan saja hanya di Tabanan, ada 8 daerah di seluruh Indonesia. Yang diverifikasi “Mudah mudahan  selesai Paling lambat bulan depan kita sudah lantik semua. Sama seperti kemarin kami melantik PAW Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten. Menyusul yang sudah kami sudah lantik sekitar 6 . Ini sebuah satu rangkaian,” tandasnya.

Sementara disisi lain, Malonda menegaskan kepada Bawaslu Tabanan dalam hal pengawasan diminta untuk senantiasa meningkatkan kapasitas internal. Sebab selama ini dari segi pengawasan untuk Pemilu selalu yang menjadikan khawatir adalah politik uang dan netralitas ASN. "Untuk itu untuk persiapan pemilu ini rasa solidaritas ditingkatkan," pintanya. 

Plh Ketua Bawaslu Tabanan, I Ketut Narta mengatakan apapun arahan terkait pengawasan verifikasi parpol dan lainnya akan dilakukan dengan baik. "Kita akan jalankan arahan dari pimpinan kami," tandasnya. (Md)


TAGS :

Komentar